Ulang Tahun Mamah


Tanggal 15 Februari menjadi salah satu tanggal penting untuk keluargaku setiap tahunnya. Pada tanggal tersebut, ibuku berulang tahun. Seperti wanita pada umumnya, ibu menyukai ucapan selamat yang diberikan oleh orang-orang terdekat, terharu ketika banyak yang ingat hari lahirnya dan memberikan do'a-do'a terbaik untuk usianya yang baru.

Dibulan ini bertambah lagi usia ibuku, ibu yang dulu hanya memiliki aku sebagai anaknya kemudian menjadi ibu dari 4 orang anak dan sekarang sudah menjadi nenek dari 1 orang cucu laki-laki. Bulan Januari lalu, ketika usiaku bertambah maka genap sudah 29 tahun ibu menjadi seorang ibu. Ibu yang selalu perhatian pada semua anak-anaknya. Ibu yang tidak lelah membangunkan anak-anaknya untuk bersiap ke sekolah hingga kuliah bahkan saat sudah bekerja, ibuku masih membangunkan adikku agar tidak terlambat masuk kerja.

Selain menjalani perannya sebagai ibu yang penuh cinta, ibuku juga selalu menjadi istri yang patuh pada suaminya. Satu hal yang aku pelajari dari beliau, tidak pernah beliau membantah apa yang dikatakan oleh ayahku (walau kadang protes dibelakang. Haha!). Beliau menaruh rasa hormat yang begitu tinggi pada suaminya, ini juga sesuatu yang harus aku pelajari dan terapkan. Ibu senantiasa mendampingi ayahku kapan pun dan dimana pun saat dibutuhkan, bahkan saat ayah sakit, siapa lagi kalau bukan ibu yang selalu sigap mengurus segala keperluan ayahku. Meski pun aku tau, ibu sering sekali menangis, sedih dengan keadaan keluarga kami saat ini tapi tetap berusaha tegar demi suami dan anak-anaknya.

Ibuku paling senang diajak bepergian, jika aku mau pergi keluar dan memungkinkan dirinya untuk ikut pasti dengan senang hati beliau akan pergi, bahkan walau pun hanya sekedar ke Indomaret. Kebayang sih, menjadi ibu rumah tangga dengan suami yang sibuk bekerja dan anak-anak yang sibuk juga, sebagian besar waktu dihabiskan ibuku dirumah. Pasti butuh piknik banget, meski kadang beliau pergi keluar bersama temannya untuk arisan atau sekedar cuci mata.

Selain sayang pada suami dan anak-anaknya, ibu juga sayang sekali pada cucunya. Semua perlengkapan baik yang dibutuhkan mau pun tidak penting sekali pun untuk anakku beliau belikan. Tidak pernah absen untuk video call dengan anakku, kalau anakku tidur bukannya berbincang denganku malah nggak jadi video call. Haha. Beliau selalu menantikan cucunya untuk mudik ke rumahnya. Tidak jarang pula ibu dengan cerewetnya memintaku untuk mengurus dan menjaga baik-baik cucunya itu, ya pasti dong masa nggak diurus kan ya?!

Sebagai seorang anak, tentunya aku berharap agar ibuku selalu diberikan kesehatan, dipanjangkan umurnya agar beliau dapat terus mendampingi kami anak-anaknya dan Bapak sebagai suaminya. Aku berdo'a semoga ibuku selalu diberi kekuatan dan ketegaran dalam menjalani hidupnya, diberi rezeki yang berlimpah dariMu ya Allah. Tidak ada hal yang lebih membahagiakan bagi seorang anak melainkan melihat orang tuanya bahagia selalu.

Mamah, happy birthday.
We always love you!
Stay young and shining!

Sukabumi, 15 Februari 2020

Posting Komentar

0 Komentar