5 Pantai Terbaik Dalam Negeri yang Pernah Dikunjungi


Berbicara mengenai liburan, banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi. Pantai, Gunung, Museum, Taman Bermain, Geo Park, bahkan sekedar pergi ke Mall pun kadang disebut liburan. Bagiku, jalan-jalan yang paling memuaskan hasrat travellingku adalah saat pergi ke pantai. Melihat lautan yang membentang luas dari pinggir pantai, berjalan diatas pasir sambil sesekali menyentuh air laut, mencium aroma asin khas dipantai, menikmati suara angin yang disertai suara deburan ombak, semuanya membuatku ketagihan untuk datang terus ke pantai.

Jika membaca tulisanku sebelum-sebelumnya, aku pernah menyinggung bahwa ayahku senang membawa aku (sekeluarga) pergi travelling sedari kecil. Sepertinya minat travellingku tumbuh sejak saat itu, dari kecil aku senang sekali jika diajak pergi ke pantai. Ketika mulai bekerja tentunya aku menghasilkan pundi-pundi uang sendiri, dimana sebagian ku alokasikan untuk kegiatan plesiran melepas penat. Kebanyakan destinasi yang kutuju ya pantai lagi pantai lagi.

Dirangkum dari hasil jelajahku beberapa tahun kebelakang, berikut adalah pantai-pantai terbaik yang pernah ku kunjungi :

1. Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Mendengar kata Pulau Komodo pasti kita terbayang makhluk purba yang berbentuk seperti kadal raksasa itu, kan? Meski pun termasuk golongan hewan buas, ternyata mengunjungi tempat tinggal mereka menjadi salah satu daya tarik wisatawan baik dalam mau pun luar negeri.

Tidak hanya komodonya saja yang membuat para traveller beramai-ramai ingin datang kesana, tapi juga pesona keindahan alamnya yang luar biasa. Gugusan kepulauan serta pemandangan pantai dan bawah lautnya menjadikan pengalaman sailing Komodo tak hanya tak terlupakan tapi juga bikin susah move on!

Start dari pelabuhan di Labuan Bajo, kita bisa menyewa kapal atau ikut tour untuk berlayar mengitari gugusan kepulauan yang ada dikepulauan Komodo. Kala itu, aku berkunjung ke Pulau Rinca (salah satu yang termasuk dalam Taman Nasional Komodo), Pulau Padar, Gili Lawa Darat (Gili Laba), Pulau Kelor, Pulau Gusung (Taka Makassar), Pulau Kenawa dan Pink Beach. Tidak ketinggalan pula snorkeling menikmati pemandangan bawah lautnya yang indah, jika beruntung kita dapat melihat sekawanan Manta Ray berenang di Manta Point.

Bisa dibilang semua pemandangannya menakjubkan, kalau boleh lebay aku disana tidak henti-hentinya memuji kekuasaan Allah dan sangat berterima kasih diberi kesempatan untuk datang dan melihat pemandangan tersebut. Sumpah deh, beberapa kali pengen nangis saking bagusnyaa!

2. Derawan, Kalimantan Utara

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Perjalanan 4 jam dari kota Tarakan menuju kepulauan Derawan dengan ombak yang cukup tinggi saat itu tidak menyurutkan semangatku untuk sampai kesana. Benar saja, semua lelah dan was-was selama perjalanan menggunakan speed boat terbayar lunas melihat pemandangan di kepulauan Derawan.

Selama disana aku berkesempatan berenang bersama hiu paus di Pulau Derawan, menyelam melihat ribuan stingless jellyfish di Pulau Kakaban dan berkunjung ke peternakan penyu di Pulau Sangalaki. Sempat juga berkunjung ke Pulau Maratua dimana air laut disana berwarna hijau cerah berkilauan seperti berlian dibawah sinar matahari, super duper indah! Masha Allah.

Oiya, disana aku juga sempat mencoba kegiatan ekstrim yaitu terjun dari atas tebing ke dalam air dan menyusuri goa yang bernama Goa Ikan. Benar-benar unforgettable moment dan lagi-lagi bikin susah move on! Tidak sia-sia menabung pengalaman disana.

3. Belitung, Kepulauan Bangka Belitung

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Belitung ini terkenal dengan pantai-pantai yang dihiasi batu-batuan besar. Pantainya yang masih bersih dan air lautnya yang jernih membuat pulau-pulau di Belitung menarik minat para wisatawan.

Beberapa pantai yang ku kunjungi selama di Belitung antara lain Pantai Tanjung Tinggi, Pantai Tanjung Kelayang, Pulau Kepayang, Pulau Gusung, Pulau Lengkuas, Pulau Burong dan Pantai Batu Berlayar. Sempat ada hujan namun tidak melunturkan keindahan panorama pantai disana. Duduk-duduk dipinggir pantai, menikmati sunset sembari bercengkrama dengan teman-teman membuat sore hari terasa menyenangkan.

Selain pantai, di Belitung aku juga sempat berkunjung ke Museum Kata yang dibangun oleh Andrea Hirata dan Rumah Ahok yang sudah menjadi tempat wisata. Oiya, hampir lupa! Jangan lupa untuk berkunjung ke Danau Kaolin, danau yang terbentuk dari bekas penggalian kaolin di Desa Air Raya Tanjungpandan.

4. Taman Laut Bunaken, Manado, Sulawesi Utara

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Snorkeling di Taman Laut Bunaken menjadi pengalaman tak terlupakan karena itu menjadi pengalamanku snorkeling dengan pemandangan bawah laut yang sangat indah untuk pertama kalinya. Sebelumnya pernah aku snorkeling di Kepulauan Seribu, Tanjung Lesung dan Gili Trawangan Lombok, namun tidak ada yang mengalahkan indahnya view bawah laut Bunaken. Ya wajar saja mendapat title Taman Laut.

Perjalanan dari kota Manado ke Pulau Bunaken tidak jauh, tidak sampai sejam kalau nggak salah. Aku yang saat itu bersama keluargaku menyewa kapal yang bagian bawahnya bisa dibuka sehingga kita bisa melihat pemandangan didalam laut dari atas kapal.

Menurutku pribadi, pantainya sih B aja ya disana. Belum terlalu terawat saat aku kesana tahun 2015 silam. Hanya ada beberapa tempat persewaan alat-alat snorkeling dan tempat menyewa juru foto bawah laut. Toilet Umum tempat berganti pakaiannya pun ku bilang kurang oke.

Anjing-anjing liar banyak sekali yang berkeliaran disana, bikin takut deh (takut ngejar dan gigit). Tapi, pemandangan air laut dari daratannya bagus pake banget! Duduk-duduk di dermaga atau pinggir pantai saja udah bahagia melihat pemandangan indah begitu. Masha Allah, alhamdulillah.

Aku sekeluarga pun ketagihan snorkeling disana. Padahal kami datang kesana saat matahari sedang terik-teriknya, tapi betah aja berenang sampai kulit menghitam. Terumbu karang disana sangat beragam dan berwarna-warni, ikannya pun bervariasi, bahkan aku melihat ada ular laut juga berwarna biru-putih belang-belang berenang menjauh dari tempat kami sekeluarga snorkeling.

Aku juga berfoto (underwater) dipinggir palung yang ada didalam lautnya. Pengalaman mengerikan namun sayang untuk dilewati, setidaknya pernah lah melihat palung laut minimal sekali seumur hidup. Hehe.

Menurutku, Taman Laut Bunaken adalah salah satu tempat yang tidak boleh terlewatkan dari bucket list kalian para traveller.

5. Tanjung Aan, Lombok

(Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Berbicara mengenai Pulau Lombok membuatku mengenang masa Kuliah Kerja Nyata tahun 2011 lalu. Aku menghabiskan waktu kurang lebih 2 bulan disalah satu desa yang terdapat di Lombok Barat. Tidak dipungkiri, karena KKN itu lah kemudian aku jatuh hati pada pantai-pantai yang ada disana.

Dari sekian banyak pantai menawan di Lombok, Tanjung Aan yang berada dikawasan Mandalika menjadi favorit-ku. Setibanya disana, kalian akan disuguhkan dengan pemandangan fantastis laut biru kehijauan yang jernih, pemandangan sekitar pantai berupa bukit-bukit yang kelihatan cantik. Pasirnya pun berbulir seperti merica, berwarna putih. Bagusnya sampe bikin mau nangis, deh!

Disana pun masih cukup sepi ya dibandingkan pantai didaerah Gili Trawangan, apalagi jika berkunjung tidak saat weekend, dijamin seperti private beach. Kegiatan yang bisa dilakukan disana selain berfoto tentunya, bermain air (jelas lah ya), berselancar, berjemur, naik kapal wisata atau hanya duduk-duduk saja sambil jajan dipinggir pantai.

Saking nggak bisa move on-nya dari pantai ini, aku sudah 3 kali berkunjung kesana. Pokoknya setiap ke Lombok pasti menyempatkan waktu kesana. Hehe. Sayangnya, pedagang dan pengemis yang berada di sana lumayan ganggu. Karena kalau berjualan rada maksa wisatawan untuk membeli. Pengemisnya pun mengekor wisatawan kemana-mana. Hmm...

Nah, demikianlah ceritaku mengenai 5 pantai terbaik dalam negeri yang pernah ku datangi. Semoga kedepannya aku memiliki kesempatan untuk berkunjung ke pantai-pantai menakjubkan lainnya di Indonesia tercinta ini.


Sukabumi, 25 Februari 2020


Posting Komentar

2 Komentar

  1. Semua tempat wisata impiankuuuu...

    Keren ih mbk ima udh kemana-mana 😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah mba asri d kasi kesempatan dan rezeki kesana. Skrg klo mau kesana2 lagi mikir'y buat 3 org. Hahaha..

      Hapus

Terima kasih sudah berkunjung dan membaca tulisan saya 😊 yang mau ngobrol-ngobrol terkait artikel di atas, yuk drop komentar positif kalian di kolom komentar.

Mohon untuk tidak meninggalkan link hidup ya, Frens! 😉

Satu lagi, NO COPAS tanpa izin ya. Mari sama-sama menjaga adab dan saling menghargai 👍